Thursday , April 25 2024
Prediksi Juventus vs Real Madrid Liga Champions

Prediksi Juventus vs Real Madrid Liga Champions

Prediksi Juventus vs Real Madrid Liga Champions Semi Final Liga Champions 06 Mei 2015 Live RCTI Rabu Pukul 01.45 WIB. Laga semifinal laga bergengsi Liga Champions bakal digelar Rabu besok. Dua tim akan melakoni laga tersebut yaitu Juventus vs Real Madrid.

Juventus menjamu Real Madrid diprediksi lebih dominan mengingat statistik yang dijalaninya selama 7 kali pertandingan kontra El Real ini. Tercatat Bianconeri mempunyai rekor di kandang yang lebih baik dari Real Madrid, yaitu 5 kali menang, 1 kali imbang dan 1 kali kalah, sedangkan Los Blancos meraih 5 kemenangan dan menelan dua kekalahan.
Prediksi Juventus vs Real Madrid Liga Champions
Dalam catatan pertandingan, keduanya memiliki banyak pengalaman di partai final. Los Blancos punya 13 kali melenggang ke laga final, sedangkan Juve hanya 7 kali bermain partai final Liga Champions. Namun, urusan juara Real Madrid lebih baik dari Juve karena sudah mengantongi 10 kali trofi juara Liga Champions sedangkan Juve hanya 2 kali saja.

Siapa saja yang akan turun ke laga ini? Dari kubu Juventus, beberapa pemain terpaksa tidak akan diturunkan mengingat kondisi masih cidera diantaranya Kwadwo Asamoah (lutut), Martin Caceres (pergelangan kaki), Luca Marrone (paha), Paul Pogba (hamstring), Romulo (pangkal paha), sedangkan Arturo Vidal masih diragukan tampil.

Madrid pun juga tidak menurunkan beberapa pemain inti dan terpaksa absen seperti Karim Benzema (lutut), Luka Modric (lutut), Gareth Bale (betis), Abner (lutut), Medran (kaki).

Prediksi Juventus vs Real Madrid Susunan Pemain
Prediksi Juventus vs Real Madrid
Head to Head

  • 06/11/13 Juventus 2 – 2 Real Madrid (Liga Champions)
  • 24/10/13 Real Madrid 2 – 1 Juventus (Liga Champions)
  • 01/08/09 Real Madrid 1 – 2 Juventus (Uji Coba)
  • 06/11/08 Real Madrid 0 – 2 Juventus (Liga Champions)
  • 22/10/08 Juventus 2 – 1 Real Madrid (Liga Champions)

Lima Laga Terakhir Juventus
(M-S-K-M-M)

  • 19/04/15 Juventus 2 – 0 Lazio (Serie A)
  • 23/04/15 AS Monaco 0 – 0 Juventus (Liga Champions)
  • 26/04/15 Torino 2 – 1 Juventus (Serie A)
  • 30/04/15 Juventus 3 – 2 Fiorentina (Serie A)
  • 02/05/15 Sampdoria 0 – 1 Juventus (Serie A)

Lima Laga Terakhir Real Madrid
(M-M-M-M-M)

  • 19/04/15 Real Madrid 3 – 1 Malaga (La Liga)
  • 23/04/15 Real Madrid 1 – 0 Atletico Madrid (Liga Champions)
  • 27/04/15 Celta Vigo 2 – 4 Real Madrid (La Liga)
  • 30/04/15 Real Madrid 3 – 0 Almeria (La Liga)
  • 03/05/15 Sevilla 2 – 3 Real Madrid (La Liga)

Dalam laga yang akan berlangsung Rabu dini hari besok, Ronaldo sebagai pemain kunci Real Madrid bakal diredam Juve. Kedua tim memang punya gaya main yang berbeda, tetapi keduanya sama-sama mengusung efektivitas permainan. Juve tangguh di kandang sendiri musim ini, sama halnya dengan Real Madrid yang 444 menit tak kebobolan di laga tandang.

Bagaimana hasil pertandingan semi final Liga Champions besok? Apakah akan berakhir imbang? Apakah Juve atau Real yang akan menangkan laga panas ini? Saksikan pertandinganya 01:45 dini hari Live RCTI.