Sunday , November 3 2024

Prediksi Juventus vs AS Monaco Liga Champions

Prediksi Juventus vs AS Monaco Perempat Final Liga Champions 15 April 2015. Juventus bakal menjadi menjamu AS Monaco yang akan bertemu di Liga Champions babak perempat final besok. Diprediksi kedua tim akan berusaha saling mencuri poin.

Meski AS Monaco dipandang sebagai tim Underdog, Juventus patut waspada. Pasalnya pertandingan sebelumnya, Dimitar Berbatov dan kawan-kawan secara mengejutkan mampu menghempaskan Arsenal di laga sebelumnya. Dalam laga sebelumnya, tercatat dua kali pertemuan kedua tim dan masing-masing raih satu kemenangan.

  • 15 April 1998: Monaco 3-2 Juventus (Liga Champions Eropa)
  • 1 April 1998: Juventus 4-1 Monaco (Liga Champions Eropa)

Prediksi Juventus vs AS Monaco Liga ChampionsJuventus belum pernah menelan kekalahan saat menghadapi tim asal Prancis, tercatat dari 11 pertemuan terakhir mereka hanya dua kali pernah mengalami hasil imbang saat menghadapi Bordeaux dan PSG di ajang Liga Champions Eropa. [Baca : Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid]

Ini merupakan pertama kalinya Juventus melaju kebabak perempat final sejak 2002/2003, dan sedangkan Monaco sendiri sejak musim 2003/2004.

Sementara Monaco sendiri tercatat belum pernah raih kemenangan saat melawat ke tanah Italia dari total lima kali mereka hanya mampu raih imbang dua kali saat kontra Roma dan Sampdoria.

Patrice Evra pernah memperkuat Monaco sejak tahun 2002-2006 silam. Dimitar Berbatov dan Patrice Evra pernah bekerja sama saat keduanya membela Manchester United serta Carlos Tevez dan Paul Pogba yang merupakan alumni Red Devils.

Layvin Kurzawa dan Paul Pogba pernah bermain bersama saat melakukan debut bersama timnas Prancis saat hadapi Albania. Alvaro Morata, Fabinho dan Ricardo Carvalho pernah bermain bersama di Real Madrid pada musim 2012/2013.

Martin Caceres dan Paul Pogba dipastikan absen karena cedera, sementara tim tamu juga dipastikan tidak akan diperkuat oleh Tiemoue Bakayoko dan Lacina Traore dipastikan absen karena alasan yang sama.

Prediksi Juventus vs AS Monaco : Susunan Pemain

Prediksi Juventus vs AS MonacoHead to Head

  • 01/04/98 Juventus 4-1 AS Monaco (Liga Champions)
  • 15/04/98 AS Monaco 3-2 Juventus (Liga Champions)

Lima Laga Terakhir Juventus
(M-M-M-M-K)

  • 19/03/15 Borussia Dortmund 0 – 3 Juventus (Liga Champions)
  • 22/03/15 Juventus 1 – 0 Genoa (Serie A)
  • 05/04/15 Juventus 2 – 0 Empoli (Serie A)
  • 08/04/15 Fiorentina 0 – 3 Juventus (Coppa Italia)
  • 11/04/15 Parma 1 – 0 Juventus (Serie A)

Lima Laga Terakhir AS Monaco
(K-M-S-S-M)

  • 18/03/15 AS Monaco 0 – 2 Arsenal (Liga Champions)
  • 22/03/15 Stade de Reims 1 – 3 AS Monaco (Ligue 1)
  • 04/04/15 AS Monaco 1 – 1 AS Saint-Etienne (Ligue 1)
  • 08/04/15 AS Monaco 0 – 0 Montpellier (Ligue 1)
  • 11/04/15 SM Caen 0 – 3 AS Monaco (Ligue 1)

AS Monaco berhasil mengejutkan banyak orang dengan berhasil menyingkirkan Arsenal dan melaju ke babak perempat final. Sayangnya kali ini yang mereka bakal hadapi adalah Juventus yang sedang berada dalam tren menanjak minus kekalahan terakhir mereka melawan Parma.

Juve tengah berada di jalur yang benar untuk meraih treble winners di akhir musim nanti. Dengan alasan ini, mereka tentu bakal tampil mati-matian saat menjamu Monaco. Semangat ini yang berhasil membawa Bianconeri melaju hingga ke babak perempat final.