Thursday , January 23 2025
Resep Mie Goreng Jawa dan Cara Mudah untuk Membuatnya

Resep Mie Goreng Jawa dan Cara Mudah untuk Membuatnya

Selain nasi, sumber karbohidrat yang banyak diminati di Indonesia adalah mie. Segala makanan yang berbahan dasar mie, rasanya terlalu sayang jika harus dilewatkan. Selain karena rasanya yang tidak membosankan. Mie juga merupakan bahan makanan yang sangat fleksibel untuk diolah.

Di indonesia sendiri sangat banyak variasi olahan mie, mulai dari mie kuah (Bahasa Jawa: mie godhok), mie goreng bahkan terdapat juga olahan soto mie. Tidak hanya makanan berat, mie juga bisa dikreasikan menjadi berbagai jenis cemilan mulai dari bola-bola mie yang garing dan gurih, hingga kroket dengan bahan dasar mie. Yang lebih menakjubkan, mie juga cocok dimakan di segala waktu bahkan saat sarapan.

Dari sekian banyak varian masakan dengan bahan dasar mie, salah satu yang populer dan banyak digemari adalah mie goreng. Dan salah satu resep mie goreng yang sangat simpel serta cocok digunakan untuk sarapan, akan siang ataupun makan malam adalah mie goreng jawa.

Resep Mie Goreng Jawa

Resep untuk membuat mie goreng jawa sangat mudah dibuat dan juga mudah dimodifikasi sesuai selera. Anda hanya perlu menyesuaikan isiannya dengan kesukaan dan selera keluarga Anda di rumah. Berikut adalah resep dan cara membuat mie goreng jawa.

Bahan (untuk 2 porsi):

  • 2 keping mie kering atau 150gr mie basah
  • 4 Lembar sawi
  • 2 lembar kol
  • 1 buah tomat
  • 2 butir telur
  • 50gr ayam suwir, bisa direbus atau digoreng sebelumnya
  • 6 butir bakso iris tipis
  • 2 lembar daun bawang
  • bawang goreng sesuai selera

Bumbu:

  • 3 siung besar bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • 1 butir kemiri sangrai
  • 2 buah cabai (sesuai selera)
  • ½ sdt bubuk ebi
  • ½ sdt lada bubuk
  • 1 sdt saos tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt penyedap rasa
  • 2 sdm kecap asin
  • 2 sdm minyak untuk menumis

Cara Membuat Mie Goreng Jawa

Dan berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat mie goreng jawa.

  1. Rebus mie hingga setengah matang lalu sisihkan, jika Anda menggunakan mie basah cukup siram dengan air panas.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri sangrai dan cabai kemudian tumis hingga harum.
  3. Sisihkan bumbu kemudian pecahkan telur dalam wajan dan orak arik sebentar.
  4. Masukkan sayuran, tumis hingga layu, kemudian masukkan ayam suwir, bakso dan mie.
  5. Tambahkan ebi bubuk, lada bubuk, saos tiram, kecap asin, kecap manis dan juga penyedap rasa. Aduk hingga merata.
  6. Cek rasanya, kemudian pindahkan ke dalam piring dan taburi bawang goreng.

Catatan: Untuk sayuran, Anda dapat menyesuaikan dengan kesukaan masing-masing. Sedangkan untuk isian, Anda juga bisa menggantinya dengan seafood atau bahkan beef slice. Hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk menyiapkan hidangan ini.

Demikianlah sekelumit informasi mengenai resep mie goreng jawa dan cara mudah untuk membuatnya. Sementara itu, untuk informasi resep masakan berbahan dasar mie lainnya Anda bisa melihat langsung di website Selerasa.com, misalnya saja cara membuat mie ayam kampung spesial dan juga beragam resep masakan lainnya yang sangat menarik untuk dicoba