Di masa new normal ini, jika Anda masih punya banyak waktu di rumah saja, Anda bisa meluangkan waktu untuk melakukan perawatan kulit yang mudah. Hal ini perlu diperhatikan karena dengan adanya kegiatan di luar rumah akan membuat kulit kembali terpapar dengan polusi dan sinar matahari.
Perawatan untuk mencerahkan kulit bisa dilakukan demi tetap menjaga keindahan kulit. Berikut ada beberapa tips atau cara memutihkan kulit yang bisa dilakukan ketika berada di rumah saja:
Beberapa Cara Memutihkan Kulit Mandiri di Tengah New Normal
1. Menggunakan Minyak Zaitun
Cara yang pertama adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun mengandung zat linoleic acid yang dapat untuk menjaga keseimbangan dari kadar air di dalam kulit. Minyak zaitun juga mengandung antioksidan yang tinggi seperti polifenol yang memiliki fungsi untuk melindungi sel dari kerusakan.
2. Menggunakan Putih Telur
Di dalam putih telur mengandung protein tinggi. Protein memiliki fungsi untuk meregenerasi kulit sehingga sel kulit mati menjadi terkelupas dan diganti dengan sel yang baru dan lebih sehat. Putih telur sering digunakan oleh wanita Jepang dan Korea untuk memutihkan kulit mereka.
3. Menggunakan Susu
Di dalam susu terdapat vitamin D yang mampu untuk meningkatkan produksi kolagen, dan juga terkandung vitamin B6 yang dapat untuk menjaga kesehatan dan kelembaban kulit. Kolagen yang terdapat di dalam susu memiliki fungsi untuk menjaga kulit untuk tetap kenyal.
4. Menggunakan Madu
Madu memiliki fungsi untuk mencerahkan kulit dan juga sebagai pelembab alami. Hal itu karena madu mengandung antioksidan yang tinggi dan dapat untuk mengangkat kulit mati.
5. Menggunakan Kunyit
Di dalam kunyit terkandung banyak kurkumin yang mampu untuk menetralkan radikal bebas. Selain itu, kunyit juga dapat untuk memutihkan kulit secara alami.
6. Menggunakan Pepaya
Pepaya mengandung enzim papain, vitamin A, C dan E. Dengan kandungan-kandungan tersebut pepaya dapat berfungsi untuk meregenerasi kulit, menjaga kelembaban kulit dan menjadi tabir surya alami.
Itulah beberapa cara memutihkan kulit yang dapat dilakukan saat di rumah saja dan di tengah pandemi Covid-19 saat ini. Jika Anda sedang mencari referensi klinik kecantikan kulit yang bagus untuk perawatan kulit wajah dan tubuh, Anda dapat mencoba klinik ERHA. Klinik ERHA sudah lebih dari 20 tahun dipercaya dapat membuat kulit tampak lebih sehat, bersih, tidak kusam, dan halus. Banyak program perawatan kulit yang ditawarkan di klinik ERHA ini, salah satunya ERHA Brightening Program. Anda bisa melakukan perawatan, antara lain Deep Pore Cleansing Therapy, Instaradiance by IPL, Face Toning by IPL, Ultimate Radiance, dan Skin Booster with Vital Injector.
Nikmati layanan konsultasi dan pembelian produk secara online, delivery service, drive thru service, serta home treatment dari ERHA hanya untuk Anda. Kunjungi tautan bit.ly/ERHAdirumahaja dan wujudkan kulit impian yang lebih cerah dan sehat.